Logoweb6

Written by pa-banggai. Hits: 221

Pengadilan Agama Banggai Berkoordinasi dengan BPJS Kesehatan Kabupaten Banggai Laut 

WhatsApp Image 2023-05-24 at 16.00.54 (1).jpeg

Pertemuan dengan BPJS Kesehatan Kabupaten Banggai Laut pada hari ini, Rabu (24/05/2023), merupakan tindak lanjut dari Sosialisasi Hak dan Kewajiban Peserta JKN Bersama BPJS Kesehatan Palu yang diikuti oleh Pengadilan Agama Banggai melalui zoom meeting bersama dengan satuan kerja tingkat pertama di bawah Pengadilan Tinggi Agama Palu. Sosialisasi yang dipimpin oleh Ketua dan Wakil Ketua PTA Palu ini ditujukan dalam rangka memberikan pemahaman dan pengertian mengenai hak dan kewajiban bagi para peserta JKN.

WhatsApp Image 2023-05-24 at 16.00.55.jpeg

Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Banggai berkoordinasi mengenai hak-hak dan manfaat, serta perlindungan yang bisa didapatkan dengan adanya nota kesepahaman (MoU) antara BPJS Kesehatan dengan Mahkamah Agung, yang pada garis besarnya pertemuan ini membahas terkait dengan pembaruan data hakim dan ASN, pendataan identitas hakim sebagai pejabat negara pada database kepesertaan Program JKN, dan penjelasan lebih jauh mengenai Program JKN. Pembahasan berlanjut pada prosedur yang benar dalam mengakses layanan kesehatan di fasilitas kesehatan setempat agar dijamin oleh BPJS Kesehatan.

WhatsApp Image 2023-05-24 at 16.00.53.jpeg

Pertemuan ini merupakan sebuah langkah positif untuk membangun kolaborasi dan kemitraan yang baik antara Pengadilan Agama Banggai dan BPJS Kesehatan Kabupaten Banggai Laut dalam rangka mendukung Program JKN dan memberikan layanan kesehatan bagi hakim dan ASN di lingkungan Pengadilan Agama Banggai. Ketua Pengadilan Agama Banggai berharap koordinasi yang dilakukan hari ini dapat mendatangkan kepastian dan kemudahan bagi hakim dan ASN dalam mengakses layanan kesehatan di Kabupaten Banggai Laut.

WhatsApp Image 2023-05-24 at 16.00.54.jpeg

Add comment


Security code
Refresh

cctv