Logoweb6

Written by pa-banggai. Hits: 162

PA Banggai Ikuti Bimbingan Teknis Peningkatan Tenaga Teknis Peradilan Agama dengan Narasumber Hakim Agung Kamar Agama

WhatsApp Image 2023-07-14 at 15.22.37.jpeg

Banggai, 14 Juli 2023. Bertempat di Media Center Pengadilan Agama Banggai, Bapak Mohamad Adam, S.H.I. (Ketua PA Banggai), Bapak Syamsul Ilmi, S.H.I., M.H. (Hakim PA Banggai), dan Bapak Drs. H. Rusdin (Panitera PA Banggai) mengikuti bimbingan teknis yang diselenggarakan oleh Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI dengan mengusung tema "Kinestetik Hukum Acara Perdata (Telaah Temuan Penerapan dalam Berkas Kasasi dan Peninjauan Kembali)". Adalah sebuah keberuntungan bagi para peserta bimbingan teknis karena narasumber pada kegiatan kali ini yakni Yang Mulia Hakim Agung Kamar Agama Mahkamah Agung RI, Bapak Dr. H. Purwosusilo, S.H., M.H. 

WhatsApp Image 2023-07-14 at 14.33.09.jpeg

Kegiatan yang dilangsungkan melalui zoom meeting kali ini membahas mengenai beberapa temuan dalam berkas perkara kasasi dan peninjauan kembali, yang diantaranya:

1. Penangan Sita;

2. Pihak Tergugat Lebih dari Satu;

3. Sumpah Supletoir;

4. Sumpah Decissoir;

5. Perlawanan Eksekusi;

6. Gugatan Rekonvensi; dan

7. Eksepsi Kompetensi Relatif;

WhatsApp Image 2023-07-14 at 14.33.08.jpeg

Selain memberikan arahan atas temuan penerapan hukum acara perdata dalam berkas perkara kasasi dan peninjauan kembali, beliau juga mengharapkan peran aktif dalam memberikan pendapat oleh para peserta bimbingan teknis yang diikuti oleh seluruh satuan kerja di bawah Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung. 

Add comment


Security code
Refresh

cctv