Pengadilan Agama Banggai Laksanakan Penandatanganan Pakta Integritas
Banggai_Laut || pa-banggai.go.id
Banggai, 13 Januari 2025 – Pengadilan Agama Banggai melaksanakan penandatanganan Pakta Integritas pada hari Senin, 13 Januari 2025, di ruang sidang Pengadilan Agama Banggai. Acara dimulai pukul 14.00 WITA dan dihadiri oleh Ketua Pengadilan Agama, Hakim, serta seluruh pegawai Pengadilan Agama Banggai.
Acara diawali dengan pembacaan Pakta Integritas oleh Ketua Pengadilan Agama Banggai, Ibu Aminah Sri Astuti Handayani Syarifudin, S.E.I., yang menyampaikan komitmen bersama untuk menjaga integritas, transparansi, dan akuntabilitas dalam pelaksanaan tugas dan pelayanan publik. Pembacaan ini kemudian diikuti oleh seluruh peserta sebagai wujud kebersamaan dalam menjalankan nilai-nilai luhur tersebut.
Setelah pembacaan, kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas secara bergiliran, dimulai oleh Hakim Pengadilan, diikuti oleh Sekretaris, Panitera dan seluruh pegawai Pengadilan Agama Banggai. Penandatanganan ini mencerminkan komitmen bersama untuk menjunjung tinggi etika kerja, integritas, dan profesionalisme dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Kegiatan ini merupakan komitmen Pengadilan Agama Banggai dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel. Penandatanganan Pakta Integritas ini juga menjadi bagian dari upaya menciptakan pelayanan prima kepada masyarakat pencari keadilan.
Acara diakhiri dengan foto bersama sebagai simbolisasi semangat baru dalam menyambut tahun kerja 2025.