Logoweb6

Written by pa-banggai. Hits: 352

Pelantikan Panitera Pengganti Pengadilan Agama Amurang Secara Daring di Pengadilan Agama Banggai

foto bareng2.jpg

Senin pagi ini, 27 Maret 2023, dengan dilaksanakan secara daring, Bapak Muhammad Saleh, S.H.I. didampingi oleh isteri, Ibu Syahrani Rahmawati Tiloli, S.H., resmi dilantik sebagai panitera pengganti di Pengadilan Agama Amurang. Pelantikan ini dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Amurang, Ibu Masyrifah Abasi, S.Ag., yang bertempat di Kabupaten Minahasa Selatan, dan juga dihadiri oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Banggai, Ibu Aminah Sri Astuti H.S., S.E.I., yang bertempat di Kabupaten Banggai Laut. 

screenshot.jpg

Sebelumnya, Bapak Muhammad Saleh, S.H.I adalah Panitera Muda Hukum di Pengadilan Agama Banggai. Beliau mengawali karir di Mahkamah Agung, khususnya di Pengadilan Agama Banggai dari tahun 2009 sebagai CPNS. Mulai dari tugas sebagai jurusita pengganti, kasubag, hingga panitera muda telah dilalui dari tahun ke tahun dengan penuh semangat dan dedikasi tinggi. Maka, kesempatan ini adalah kali pertama bagi beliau untuk menjajaki karir di tempat lain. 

foto pak saleh bu rani.jpg

Add comment


Security code
Refresh

cctv